Langsung ke konten utama

Kenapa Sih Harus Bergabung Dengan HIMAFI ??

Kuliah kerap kali diidentikkan dengan belajar, jadwal kuliah yang padat, praktikum, dan tugas sana-sini. Tapi kuliah di Departemen Fisika Universitas Hasanuddin tidak melulu dikaitkan dengan hal-hal di atas. Di sini kamu bisa mengikuti berbagai macam lembaga kemahasiswaan, mulai dari tingkat Universitas hingga ke tingkat Jurusan. Sebagai mahasiswa, sangat disayangkan apabila kamu hanya menjadi kupu-kupu, sangat tidak keren. Masa menjadi mahasiswa S1 hanya datang sekali dalam seumur hidup. You Only Live Once!


Nah, ini dia beberapa keuntungan yang akan kamu dapatkan apabila kamu Bergabung dengan HIMAFI

1. Bersenang-senang
Belajar dalam masa perkuliahan itu penting banget (kewajiban). Tapi ... punya teman dan menghabiskan waktu bersama (walaupun sangat procrastinated) ada porsinya tersendiri.
2. Kepemimpinan
Seringkali kita mendengar bahwa, "tidak semua dari teman-teman kelasmu  ketika lulus akan menjadi seorang fisikawan seperti Albert Einstein dan sejenisnya " ... entah ini bernada merendahkan atau tidak, kalau dipikir-pikir pernyataan ini ada benarnya juga. Bisa jadi ketika lulus akan ada yang menjadi tukang demo (laskar pembela umat), tim sukses Pemilu, anggota DPR, dll. Untuk tipe manusia seperti ini maka himpunan adalah Obat bagi penyakit anda. Poin ini itu sangat penting dan krusial sekali untuk kalian dapatkan. Contoh kecilnya adalah seperti pengalaman memobilisasi massa pengumpulan (maba), ini kalo bakat "mengumpul" maba ini dikembangkan dengan serius 10 tahun lagi anda bisa menjadi the next habib rizieq shihab yang bisa memobilisasi ummat dan menghasilkan demo berjilid-jilid. Poin ini akan sangat berguna di masa depan. Paling tidak kita adalah pemimpin untuk diri kita sendiri.
3. Keluarga Baru
Bagi mahasiswa rantau yang tinggal sebatangkara di Makassar mungkin ini sesuatu yang sangat berharga. Bagaimana Tidak ? dengan bergabung di Himafi kamu juga bisa numpang hidup di Himpunan .. WOOWWW (menghemat pengeluaran). Himpunan adalah rumah kita bersama. Say no to Mahasiswa yang pulang ke kosnya untuk makan siang+tidur siang karena kuliah sore, sebagai warga himafi kalian bisa memanfaatkan himpunan untuk hibernasi sesaat ...
4. Membantu Dalam Studi
Salah satu keuntungan bergabung dengan HIMAFI dibanding Lembaga Organisasi tingkat Universitas (baca: U KA EM)  adalah HIMAFI memfasilitasi studi anggotanya, dengan melaksanakan bimbingan belajar untuk beberapa mata kuliah yang seringkali memakan banyak korban seperti fisika dasar dan matematika dasar bagi mahasiswa baru, fisika matematik series untuk mahasiswa yang tidak lagi baru dan lain-lain. Kamu juga bisa mendekati beberapa senior yang dianggap cukup berkompeten dan mengambil hatinya untuk dibakar dan minta diajari. Senior-senior himafi itu luar biasa terkenal akan kebaikan dan keramahannya se Fakultas MIPA.
5. Penyaluran Bakat
Bakat anggota HIMAFI ini bermacam-macam ya, mulai dari bakat olahraga (futsal atau sepakbola misalnya) yang bisa anda salurkan dengan bergabung dengan tim sepak bola MIPA, siapa tau lulus sarjana anda bisa mendapatkan uang dari hobi sebagai pemain sepak bola amatir ya kan  ..
Bakat dibidang debat (baca: bacot), kalian bisa salurkan bakat luar biasa tersebut di forum-forum rapat entah itu di tingkat himpunan maupun bem ...
6. Mengenal Teman Lebih Dekat
Tolong poin ini jangan diartikan sebagai saling mengenal antar dua insan karena itu segmennya beda. Di sini maksudnya adalah Mengenal teman lebih dekat akibat tergabung dalam kepanitiaan yang sama ataukah akibat dari sering bertemu di rapat-rapat tengah malam, jadi tukang ojek, dan apapun itu yang bisa mempererat tali pertemanan. Intinya apa yang kamu lihat dari dia di perkuliahan itu belum cukup, dengan bergabung di himafi dan sering mengikuti berbagai kegiatan bersama, akan membuatmu lebih mengenal temanmu secara personal.
misal ya si X ini di kelas anaknya biasa-biasa aja (pintar tidak, bodoh nyaris) tapi setelah kamu menghabiskan banyak waktu di kegiatan-kegiatan himafi, kamu akan tahu lebih banyak dari dia bahwa sebenarnya dia itu adalah Kamer Rider X.
7. Pengalaman Kepanitiaan
Oh tentu saja kalian akan mendapatkan bejibun pengalaman kepanitiaan, bukan hanya dari himafi tapi dari BEM juga sih. Kalian juga akan mendapatkan pengalaman serupa jika bergabung dengan UKM. TAPI kepanitiaan di Himafi itu berbeda karena memiliki  nilai adrenalin yang tidak didapatkan di UKM (true story). lagi pula di UKM itu kepanitiannya sangat rentan diisi oleh orang-orang yang dari golongan menghilang disaat dibutuhkan, sehingga akan menyusahkan (pengalaman pribadi dan jangan jadi orang seperti ini). Di himafi manusia golongan seperti ini ya ada-ada juga sih (disemua himpunan pasti jenis manusia seperti ini ada), tapi tidak sebanyak di UKM, loh kenapa BANGG? BACA POIN 8.
8. Persahabatan Ala Himafi
Oke maksud poin ini adalah persahabatan warga-warga himafi itu unik ya. Kami ini cenderung untuk selalu kangen dan ingin selalu bersama dengan teman-teman yang lain disetiap kegiatan entah itu kerja bakti, kerja sosial, makan-makan entah itu 1 porsi berlima atau mukbang, dan apalagi yang namanya rapat HHMMMMMM GUNUNG TINGGI KUDAKI LAUTAN KUSEBRANGI, JARAK DARI MAROS SAMPAI KE GOWA AKAN KUTEMPUH  UNTUK MENDATANGKANMU KAWANKU. (laki2a biasa paling semangat menjemput begini apalagi kalo yg najemput cewe spek A, mengaku lah) Output dari poin ini akan menumbuhkan rasa tanggung jawab kepada lembaga yang mana akan membuat kamu akan lebih dewasa dan bertanggung jawab ketika bergabung dengan UKM (misalnya), sehingga kamu tidak lagi termasuk golongan manusia yang menghilang di saat dibutuhkan. Jangan permalukan himafi lah di ukm mu wkwkwk, jangan jadi orang yang suka menghilang saat kepanitiaan, banci kah???.
9. Berkesempatan Menjadi Seorang .....................
Sebenarnya saya mau menuliskan sesuatu di poin ini tapi mungkin akan kontroversial.  Nanti tanya saja kanda2 tentang poin ini ya .. intinya poin ini akan aktif saat kamu bergabung dengan himpunan tercinta ini.

Terlepas dari itu semua, memilih untuk menjadi bagian dari Himafi ataupun tidak itu kembali ke preferensi masing-masing. Kuliah + Organisasi itu pada dasarnya baik kalau porsinya pas. Dengan berkuliah dan berorganisasi tentu secara tidak langsung akan menuntut kita untuk bisa membagi waktu dengan bijak. Sebagai mahasiswa baru biasanya kalian akan melihat beberapa senior sebagai role model, saya pun dulu seperti itu. Beberapa orang melewati masa perkuliahannya dengan baik tanpa berhimafi, beberapa juga bisa menyelesaikan kuliahnya dengan baik sambil berhimafi, ada juga yang terseok-seok tanpa pengaruh himafi, dan tentu tidak dipungkiri ada juga yang terlihat terseok-seok dan merana sambil berhimafi ha ha ha.

Tapi percayalah tipe senior yang terakhir tadi berada dalam situasi tersebut bukan karena himafi atau apa tapi karena memang dia malas ha ha ha atau mungkin terjebak di circle yang salah.  Ya intinya pandai-pandailah dalam memilih circle pertemanan. Selalu ingat bahwa emas batangan itu kalo jatuh di got orang-orang masih mau ambil beda dengan tai kucing yang mau dikasih royco 1 galon pun juga tentu kalian tidak mau makan. Kecuali di bakar lalu jadi briket mungkin akan sedikit berguna.
 
https://images.squarespace-cdn.com/content/v1/5cdd8eabb7c92c2bd6a3c8e4/1595524393625-YK7CPO5TZT0MODGYO4B2/Water%3AEgg.jpg?format=1000w

Nilai filosofis yang bisa diambil adalah sekalipun lingkungan bergaul kita tidak sehat tapi kalau kita punya prinsip/tujuan hidup kita itu jelas ya tentu tidak akan terpengaruh. Mau kamu ikut kajian 5 agama pun kalau memang dari dalam dirinya tidak mau berubah ya tidak akan jadi apa-apa. so ... Jangan terpengaruh dengan anggapan-anggapan negatif tentang mahasiswa yang terseok-seok gegara aktif di himpunan, ya itu tidak sepenuhnya benar. Kuliah ini bukan pabrik yang outputnya sama semua, kamu kuliah fisika tapi tidak mentadabburi fisika dasar dengan baik lalu berharap menjadi (katakanlah) the next einstein spontaneously ? owh tidak semudah itu ferguso, perlu kerja keras dibalik itu semua dan itu hanya bisa terjadi kalau ada kemauan dari dalam diri. Suksesnya kehidupan kuliah (sukses dalam tanda kutip secara akademik) tidak membutuhkan himafi sebagai variabel di dalamnya, tapi ya dengan kerja keras, belajar, dan ... b e g a d a n g.

oke, if you still don't have any idea ... biar kuperjelas yach pilihannya mungkin akan seperti ini kalo kamu tidak ikut HIMAFI atau pengaderan, ya tidak masalah itu tidak akan memberikan pengaruh apapun ke perkuliahan kamu. Tapi kalo kamu ikut, serunya dapet, pengalaman di medan jihad bina kader itu asik kok (percaya aja) dan (barangkali) kamu juga bisa dapat teman (sahabat) di kampus gara-gara bergabung dengan HIMAFI yang tercinta ini. Hidup adalah pilihan dan ingat masa menjadi mahasiswa S1 itu cuma ada 1 kali saja. Ketika kalian sudah ditahun-tahun terakhir perkuliahan atau kalo sudah jadi alumni ketika bernostalgia masa-masa selama berkuliah tiap semester yang diingat bukanlah "pada suatu siang aku di kelas mekanika bersama pak x aku menurunkan 3 lembar persamaan ...." bukan ... , tapi momen-momen kebersamaan bersama kawan-kawanmu yang tidak akan terulang lagi, time marches on gunakan waktu dengan bijak, suatu saat kalian bakal rindukan momen-momen itu dan kawan-kawanmu yang lain. 
 
 


jadi jangan biarkan kehidupan kuliahmu flat dan membosankan. Ayo warnai 4 tahun masa kuliahmu dengan bergabung di HIMAFI dan rasakanlah keseruan menjadi mahasiswa seutuhnya ...
 
silahkan tambahkan versi kalian ya di kolom komentar ...

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kewirausahaan Edisi Januari 2022

🛒 [Himafi STORE] 🛍️  Kini hadir kewirausahaan Himafi FMIPA Unhas yang menyediakan aplikasi premium, dan tentunya dengan harga yang terjangkau. Kalian bisa nonton, dengerin musik tanpa iklan, dan bahkan dapat bikin desain dengan elemen-elemen pro yang tersedia.  Aplikasi :  - Neflix - Disney - Viu - Youtube - Zoom - Vidio - We TV - Spotify - Resso - IQIYI Bikin hari mu menjadi lebih berwarna di tahun ini dengan menjadikan aplikasi kalian menjadi premium. Daftar harga aplikasi: Contact Persons : 📲 085934560610 (Nidia) 💸Payments :  BNI : 1137100048 a/n Nidia Nahda BRI : 500301038767530 a/n Yuni Bandhaso (Gopay/Ovo) : +62 882-0214-66998 a/n Nidia Nahda Presented By:  Bidang Dana dan Kesekretariatan Jayalah Himafi Fisika Nan jaya.

Rapat Kerja Pengurus Himafi FMIPA Unhas periode 2022-2023

Agenda pertama setelah adanya pelantikan pengurus Himafi FMIPA Unhas periode 2022-2023, yaitu diadakan rapat kerja (Raker). Rapat kerja ini merupakan sebuah agenda tahunan untuk membahas hal-hal yang berkaitan dengan pelaksanaan program kerja organisasi. Tujuan dilaksanakan Rapat Kerja (Raker) adalah untuk membahas dan merencakan program kerja pengurus Himafi FMIPA Unhas selama satu periode kepengurusan, agar setiap pelaksanaan usulan kebutuhan masing-masing bidang terealisasi dengan tepat dan akurat. Rapat kerja pengurus Himafi FMIPA Unhas periode 2022-2023 dilaksanakan pada tanggal 18-20 November 2022 di Pantai Tanjung Bayang, Pondok Harapan 08 yang dihadiri oleh anggota Himafi FMIPA Unhas. Ada empat bidang yang telah memaparkan berbagai program kerja, yakni Bidang Pengaderan, Bidang Pendidikan, Bidang Hubungan Masyrakat, Bidang Kerohanian, serta Bidang Dana dan Kesekretariatan. Foto suasana rapat kerja (Raker) Kemudian dilanjutkan penetapan dan pengesahan hasil hasil sidang

e-Mading: Info Beasiswa Kuliah di UNHAS

Beasiswa adalah bantuan yang diberikan kepada mahasiswa sebagai bentuk apresiasi prestasi mahasiswa ataupun berupa bantuan Biaya Pendidikan bagi mahasiswa yang mempunyai keterbatasan finansial.  Paket Beasiswa adalah sebuah penawaran Beasiswa dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Pelamar/Pendaftar Beasiswa adalah seseorang yang membutuhkan Dukungan biaya pendidikan dan biaya penunjang pendidikan baik yang telah terdaftar sebagai Mahasiswa atau belum terdaftar sebagai Mahasiswa Unhas. Penerima Beasiswa adalah Pelamar/Pendaftar Beasiswa yang sudah disetujui oleh Pengelola dan Pendonor dari suatu Paket Beasiswa.  Pengelola adalah pihak Unhas (Direktorat Kemahasiswaan unhas/Fakultas) yang mengelola Paket Beasiswa.   UNHAS mengupayakan pemberian beasiswa kepada mahasiswa yang berprestasi dalam bidang akademik, ekstra kulikuler, serta yanh kurang mampu dari segi ekonominya . Sumber:  https://www.biayakuliah.web.id/2017/11/beasiswa-kuliah-unhas.html?m=1